5 Manfaat Penting Penerapan SMK3 di Lingkungan Perusahaan

Manfaat SMK3 – Dalam dunia kerja penerapan K3 merupakan hal yang sangat penting. Tidak hanya bertujuan untuk menjaga produktivitas karyawan, tetapi fokus utama dari implementasi K3 adalah melindungi dan menjaga kesehatan para tenaga kerja selama menjalankan tugasnya di lapangan.

Hampir semua sektor usaha memerlukan sistem K3, oleh karenanya pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan RI membuat standar khusus yang disebut sebagai SMK3 (Sistem Manajemen K3).

Bukan formalitas belaka, berdasarkan PP No.50 Tahun 2012 semua badan usaha yang mempekerjakan minimal 100 orang diwajibkan untuk mengantongi SMK3. Namun, terlepas dari ketentuan-ketentuan di atas apa saja manfaat dari SMK3 untuk perusahaan/organisasi? Kita akan segera mengetahuinya di sini.

Ini 5 Manfaat Penerapan SMK3 untuk Perusahaan dan Organisasi

Bukan sesuatu yang bisa disepelekan, ternyata penerapan sistem manajemen K3 punya pengaruh besar dalam operasional perusahaan. Berikut ini sejumlah manfaat yang bisa didapatkan dengan mengimplementasikannya.

1. Mematuhi Peraturan Undang-Undang

Seperti yang kita ketahui, Indonesia adalah negara hukum setiap peraturan dan kebijakan yang dibuat berdasarkan undang-undang semestinya dipatuhi oleh masyarakat secara umum.

Begitu juga dengan SMK3, standar ini mempunyai beberapa dasar hukum yang kuat beberapa di antaranya sebagai berikut:

  • Undang-Undang No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja
  • Undang-undang No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan
  • Peraturan Pemerintah No. 50 Tahun 2012 tentang Penerapan SMK3
  • Peraturan Menteri Ketenagakerjaan No. 26 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Penilaian Penerapan SMK3
  • Dan sebagainya

Apa yang terjadi jika perusahaan yang diwajibkan mempunyai SMK3 tapi tidak melaksanakannya? Tindakan seperti ini bisa disebut sebagai pelanggaran. Pihak yang terkait bisa mendapatkan sanksi berupa denda atau hal lainnya menyangkut administratif.

2. Membantu Mendukung Produktivitas Perusahaan

Selain itu, manfaat penerapan SMK3 yang lainnya dapat berpengaruh terhadap produktivitas dan kualitas dari perusahaan itu sendiri. Saat karyawan merasa aman, nyaman, dan terjamin keselamatannya maka mereka bisa menjalankan kegiatan operasional tanpa merasa was-was dan cemas.

SMK3 membantu badan usaha untuk merencanakan dan mempersiapkan langkah mitigasi K3, dan berbagai aspek penting lainnya menyangkut kesehatan dan keselamatan kerja.

Secara umum baik usaha skala rendah, menengah, atau tinggi bisa merasakan manfaat dari implementasi K3 yang bisa berpengaruh terhadap kelancaran usaha dan aktivitas bisnis.

3. Memperkecil Risiko Kecelakaan di Tempat Kerja

Risiko kecelakaan kerja semestinya ada di setiap tempat. Baik itu di perkantoran, pekerjaan lapangan konstruksi, pertambangan, ketenagalistrikan, dan lain sebagainya.

Jenis risiko yang bisa muncul juga bermacam-macam mulai dari cedera ringan, luka bakar, tertimpa benda berat, jatuh dari ketinggian, dan lain-lain. Masalah seperti ini bisa dicegah dengan penerapan SMK3 yang baik dan disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Peningkatan kesadaran, kelengkapan alat safety kerja, dan persiapan penting lainnya membuat aktivitas pekerjaan sehari-hari terasa lebih aman dengan memperhatikan aspek kesehatan dan keselamatan kerja.

Baca juga: Solusi Pengurusan SBU Spesialis dan Persyaratan Lengkapnya

4. Menjaga dan Meningkatkan Kredibilitas Perusahaan

Beberapa dari pembaca mungkin sudah mengetahuinya, dalam bidang pekerjaan profesional seperti konstruksi kebutuhan SMK3 merupakan hal yang wajib. Sebagai contoh dalam penerimaan proyek tender, penerapan SMK3 menjadi salah satu hal yang akan ditanyakan.

Jika perusahaan Anda gagal membuktikan implementasi K3 yang baik, alat keselamatan kerja tidak lengkap, maka risikonya citra perusahaan akan berkurang dan meragukan. Kalau sudah begini, sulit Anda perlu melakukan evaluasi dan audit terhadap penerapan sistem manajemen keselamatan kerja.

5. Mencegah Kerugian

Banyak yang tidak menyadari pelanggaran K3 secara tidak langsung bisa memberikan kerugian bagi berbagai pihak. Kerugian ini muncul karena operasional kerja yang terhambat, mengulur waktu pelaksanaan proyek.

Hal seperti ini cukup fatal bagi perusahaan, apapun sektor usahanya terlebih lagi bidang krusial seperti yang sudah kami sebutkan di atas seperti pekerjaan konstruksi, pertambangan, dan lain sebagainya.

Angka kerugiannya juga tidak main-main bisa menyentuh ratusan juta bahkan miliaran hanya karena kegagalan penerapan K3 atau sistem kesehatan dan keselamatan kerja yang buruk.

Itu dia penjelasan penting mengenai manfaat SMK3 bagi perusahaan. Jika badan usaha Anda belum menerapkan standar K3 dari Kemenaker maka solusinya bisa menggunakan jasa pengurusan SMK3 melalui bantuan konsultan Adhikari.co.id, dapatkan informasi lebih lengkap melalui kontak yang tersedia.

Share

Add Your Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *