Jasa Pengurusan IUJP (Izin Usaha Jasa Pertambangan) Terbaik

Jasa Pengurusan IUJP (Izin Usaha Jasa Pertambangan) Terbaik

Izin Usaha Jasa Pertambangan adalah sebuah dokumen yang menjadi persyaratan wajib untuk membuktikan bahwa suatu perusahaan layak untuk menjalankan usaha di bidang tersebut. Seperti yang Anda ketahui bahwa sumber pertambangan ini merupakan bidang bisnis yang cukup penting dan mempunyai tingkat risiko yang tinggi.

Kemudian penggunaan sumber tambang sendiri juga sistemnya tidak bisa di perbarui proses pembentukannya memerlukan waktu sangat lama, sehingga akan sangat berisiko jika perusahaan yang bergerak di bidang ini tidak mematuhi ketentuan dan persyaratan yang berlaku.

Kenapa Perlu Mengurus Izin Usaha Jasa Pertambangan?

Ada beberapa alasan yang membuat suatu perusahaan perlu mengurus dokumen ini sebagai persyaratan melakukan kegiatan pertambangan di Indonesia. Berikut ini beberapa poin penting yang perlu di ketahui.

  • Membuktikan Tanggungjawab Perusahaan

Mengurus IUJP membuat perusahaan Anda mampu membuktikan diri dan siap menerima risiko dan keuntungan saat bergerak di bidang tambang tersebut. Corporate yang bergerak di bidang tambang mempunyai tanggungjawab yang besar untuk memastikan pengambilan sumber daya tidak memberikan pengaruh negatif terutama untuk masyarat di sekitar.

Menerapkan manajemen yang terstruktur, konservasi, memperhatikan keselamatan, dan lindungan lingkungan pertambangan sesuai dengan bidang usaha dan ketentuan peraturan perundang-undangan.

  • Menunjukan Bahwa Usaha yang Di jalankan Sudah Resmi dan Berizin

Pertambangan ilegal adalah masalah serius di Indonesia. Selain mempunyai risiko bahaya yang tinggi, kegiatan ini juga tidak mempunyai izin dari pemerintah dan cenderung merugikan negara.

Bisa di pahami dengan mengurus IUJP maka membuat usaha pertambangan yang Anda jalankan sudah mendapat persetujuan dari pemerintah pusat dan daerah, ada kesepakatan dengan masyarakat setempat, dan berbagai hal lainnya menyangkut legalitas.

Anda juga tidak perlu mengkhawatirkan penutupan tambang secara paksa, selagi usaha yang di jalankan tetap menerapkan prinsip pelestarian lingkungan dan masih dalam koridor pertambangan yang wajar maka usaha tersebut bisa di lakukan dengan aman.

  • Bukti Bahwa Perusahaan Mematuhi Perundang-Undangan yang Berlaku

Pengurusan IUJP ini aturannya sudah jelas tercantum pada Undang-Undang. Berikut ini dua landasan hukum pengurusan Izin Usaha Jasa Pertambangan

  • Peraturan Menteri ESDM No. 34 Tahun 2017 “Tentang Perizinan Di Bidang Pertambangan Mineral & Batubara”
  • Undang-Undang No. 3 Tahun 2020 Tentang Perubahan UU No. 4 Tahun 2009 “Tentang Pertambangan Mineral Dan Batubara”

Dengan mengetahui hal tersebut tentu Anda sudah bisa memahami bahwa pengurusan IUJP bukanlah hal yang bisa di abaikan begitu saja. Untuk memastikan bidang usaha pertambangan dapat berjalan dengan baik untuk jangka mendatang maka pastikan perizinan yang di butuhkan sudah lengkap.

Lantas sebenarnya apa saja persyaratan pengurusan IUJP?

Anda bisa menyimak penjelasan di bawah untuk memahami ketentuan administratif dan teknis dalam pengurusan Izin Usaha Jasa Pertambangan.

Syarat-Syarat Pengurusan Izin Usaha Jasa Pertambangan

Ada dua jenis persyaratan yang harus terpenuhi sebelum mengurus IUJP. Syarat tersebut yaitu administratif dan teknis. Berikut informasi lebih detailnya bisa di catat bila perlu.

Syarat  Administratif Mengurus IUJP

Lengkapi beberapa informasi administratif berikut untuk mempersiapkan Izin Usaha Jasa Pertambangan:

  • Surat domisili
  • Lampiran surat pernyataan
  • Data pemegang saham
  • Hierarki perusahaan
  • NPWP perusahaan
  • Akta pendirian perusahaan
  • Surat permohonan yang valid

Catatan: persyaratan administratif bisa berbeda dan di sesuaikan dengan ketentuan yang berlaku

Syarat Teknis Pengurusan Izin Usaha Jasa Pertambangan

Selain syarat administratif, ada juga beberapa hal teknis yang perlu di lengkapi sebelum pengurusan IUJP. Beberapa di antaranya seperti:

  • Penentuan bidang dan sub-bidang
  • Pembuatan tabel daftar peralatan perusahaan
  • Pembuatan tabel terkait tenaga ahli yang bergabung

Catatan: Pengurusan IUJP membutuhkan tenaga ahli dengan syarat kompetensi sesuai dengan tingkatan SKT/ SKA. Ketentuan teknis lainnya bisa saja berbeda menyesuaikan dengan kebijakan yang berlaku.

Jasa Pengurusan IUJP Profesional dan Terpercaya

Biaya Pembuatan SBU Konstruksi Dan Kelistrikan

Setelah memahami berbagai ketentuan di atas maka langkah selanjutnya adalah memperoses pengurusan dengan mengecek kelengkapan berkas, pemenuhan syarat, dan hal lainnya. Untuk mempermudah Anda, Adhikari.co.id siap hadir membantu memberikan layanan jasa pengurusan IUJP yang di butuhkan oleh perusahaan.

Kami adalah konsultan legalitas dan sertifikasi yang sudah berpengalaman sejak 2012. Secara konsisten memberikan jasa profesional untuk mempermudah para pemilik usaha. Kami bisa bantu urus Izin Usaha Jasa Pertambangan dengan lebih cepat dan mudah.

Adhikari menggunakan metode perizinan yang legal sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Kami memahami ketentuan mengurus IUJP terbilang cukup rumit, apalagi nanti di perlukan juga untuk melakukan survei pengecekan kelayakan alat dan tenaga ahli jadi Anda membutuhkan konsultan yang terpercaya sebagai solusi agar pengurusannya berjalan dengan lancar.

Kami juga bisa sekalian membantu memberikan jasa pembuatan SKT untuk tenaga kerja pertambangan Anda dalam beberapa kualifikasi dan standar yang di butuhkan. Untuk informasi lebih lanjut mengenai jasa pengurusan IUJP dan keperluan lainnya bisa langsung menghubungi konsultan Adhikari melalui Whatsapp yang tertera. Permudah urusan izin dan legalitas bersama konsultan yang ahli, hubungi Kami!

Share

Add Your Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *